10 Hal yang Akan Terjadi Ketika Kamu Keluar dari Zona Nyaman


Kadang buat sebagian orang, mereka lebih suka berada pada zona nyaman. Di mana mereka merasa sangat nyaman dalam hidupnya. Bisa jadi mereka memiliki rasa takut, karena mereka enggak percaya dengan kemampuan mereka sendiri. Atau takut dengan penolakan dan berada dalam lingkungan yang enggak nyaman.

Tapi buat orang yang ingin mengejar mimpinya, dia enggak ada rasa takut dengan itu semua. Nah, seandainya saja kalau kamu sudah keluar dari zona nyaman, ada beberapa hal yang bakal terjadi:

Ketidaknyamanan

Tidak nyaman (http://www.isigood.com)

Ketika kamu melangkahkan kaki keluar dari zona nyaman, disitulah kamu akan mulai tumbuh. Bahkan kamu tumbuh dengan sangat cepat. Karena ketidaknyamanan yang kamu alami sendiri membuatmu mempertanyakan kemampuanmu dan hal-hal lain yang berada di sekelilingmu. Semakin kamu memikirkan masalah yang terjadi, kamu belajar banyak hal yang enggak pernah kamu ketahui sebelumnya.

Meragukan

Meragukan

Kamu akan mulai menyukai dirimu yang sangat suka dengan tantangan. Sebelumnya kamu mungkin takut dengan hal ini. Karena kamu meragukan kemampuanmu. Tapi sekarang kamu malah mulai jatuh cinta dengan tantangan yang kamu hadapi dalam hidup. Karena ketika kamu bisa melawati tantangan tersebut dengan jerih payahmu sendiri, kamu merasa puas dan kamu akan terus mengejar tantangan yang lainnya.

Rasa Takut

Rasa takut (http://www.memobee.com)

Dulu, ketika kamu melihat ada satu batu yang menghalangi jalan hidupmu, kamu ogah mencoba untuk menghancurkan batu tersebut. Bahkan mendekatinya pun kamu takut. Kamu takut karena kamu merasa enggak mampu. Tapi sekarang kamu menyadari bahwa rasa takut itu semu. Rasa takut hanya ada dalam pikiranmu yang belum tentu benar adanya.

Tantangan

Tantangan (http://adharta.com)

Kamu enggak akan menyesali telah keluar dari zona nyaman. Karena hidup di zona nyaman memang sangat enak. Tapi kamu enggak bakal menemukan apa yang kamu cari-cari dalam hidup: tantangan. Hidup tanpa tantangan rasanya kamu enggak benar-benar hidup.

Berani

Berani (http://palembang.tribunnews.com)

Kamu akan menertawai masa lalumu, karena banyak hal bodoh, gegabah dan tanpa pikir panjang yang kamu lakukan. Sekarang dengan kamu sudah merasakan ketidaknyamanan itu, kamu jadi belajar lebih banyak dan menjadi pribadi yang lebih berani mengambil keputusan.

Menemukan Jati Diri

Menemukan jati diri (https://www.google.co.id)

Kamu akan menemukan lebih banyak kelebihan dan kelemahanmu seiring dengan banyaknya pelajaran yang kamu dapatkan.

Menggapai Mimpi

Menggapai mimpi (https://www.google.co.id)

Kamu akan merasa lebih percaya diri karena kamu sudah memiliki banyak pengalaman. Kamu juga memiliki kemampuan yang belum tentu orang lain miliki. kamu menjadi lebih siap untuk menyambut masa depanmu yang cerah. Kamu siap untuk menggapai mimpi-mimpi yang telah kamu ukir sejak dulu.

Manfaat

Sekarang kamu paham apa hubungannya ketidaknyamanan dengan manfaat yang diterima. Dibalik semua ketidaknyamanan yang kamu terima dan jalani, pasti ada satu manfaat untukmu. Pasti ada hal yang bisa kamu pelajari dibalik segala ketidaknyamanan dan kesulitan.

Sumber Inspirasi

Dulu kamu sangat mengagumi banyak orang yang punya kemampuan di atasmu. Tapi kamu sekarang yang membuat orang lain terinspirasi.

Manfaat keluar dari zone nyaman (http://fitsafran.blog.com)

Nah itu dia yang bakal terjadi kalau kamu sudah keluar dari zona nyaman. Untuk mengejar dan menggapai mimpimu, sepertinya kamu enggak bisa terus-terusan takut dengan penolakan atau lingkungan yang enggak nyaman. Kalau kamu benar-benar ingin menggapai mimpimu, keluarlah dari zona nyaman. YUK BERGABUNG DENGAN ORIFLAME SEKARANG JUGA!

Hubungi

Iskandriasti 
Telp.: 0816-1656-186
PIN BBM: 56AC7889
FB: Ninu Iskandri Asti

Sumber: Bintang

Unknown

Merupakan usaha kecil perumahan sedang mengembangkan penjualan langsung dan jaringan dari berbagai produk-produk yang berkualitas dengan harga terjangkau.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar